Olimpiade APBN adalah ajang bergengsi berskala nasional untuk pelajar dari SMA/MA/SMK/Sederajat atau Program Paket C di Indonesia yang bertujuan mengasah kemampuan dalam bidang pengelolaan keuangan negara yang diselenggarakan oleh Kementrian Keuangan Republik Indonesia. Melalui Olimpiade APBN ini, Kementrian Keuangan beruasaha memperkenalkan tentang wawasan mengenai Anggaran Pendapatan dan belanja Negara (APBN) kepada masyarakat Indonesia, khususnya generasi milenial.
Kompetisi kali ini mengangkat tema “Muda membangun Bangsa”. Pada tahun ini generasi muda memiliki peran penting dalam pemulihan ekonomi nasional melalui berbagai kegiatan positif. Olimpiade APBN ini dilaksanakan agar generasi muda ikut memahami peran APBN dalam memenuhi kebutuhan dasar masyarakat hingga menjaga perputaran ekonomi Indonesia tidak hanya saat ini, tetapi sampai di masa depan nanti.
Pada tahun 2021 ini, pendaftaran mulai dibuka tanggal 6 Juli 4 September 2021. Seleksi kegiatan yang telah memasuki tahun ke-4 ini dilakukan secara daring. Hal itu dilakukan untuk menekan biaya dan dapat menjangkau seluruh wilayah di Indonesia. Seleksi terbagi menjadi 4 regional yang diikuti oleh 3.496 tim dari se-Indonesia. Hingga pada tanggal 14 Oktober 2021, 2 tim dari masing-masing regional berlaga di final regional. Keseluruhan babak final regional memakan waktu kurang lebih 3 jam 30 menit. Empat tim yang berhasil lolos babak final nasional yang diadakan tanggal 22 Oktiober 2021 di Jakarta adalah Man Insan Cendikia Batam (Convertics) dari Regional I, SMA Negeri 1 Sleman (Dynamite) dari Regional II, SMA Negeri 1 Pontianak (Mono Ganesha) dari Regional III, dan SMKS Sidratul Munthaha Yapis Wamena dari Regional IV.
Setelah berlaga di babak final, SMA Negeri 1 Sleman berhasil menjadi juara pertama mengulang kemenangan setelah di tahun sebelumnya, tim FATkg yang digawangi oleh Akbar, Farrel, dan Taufik telah menyisihkan 3.324 peserta dan meraih juara pertama. Tim Dynamite yang beranggotakan Aulia Rahman Hakim, Aisyah Nuraini Latifah, dan Zalfa Aura Tsabita dengan pembimbing Ibu Nurhidayati, S.Pd. telah mengharumkan nama sekolah dengan memboyong gelar juara pertama di Olimpiade APBN tahun 2021.
Selamat untuk para pemenang, Semoga bisa menginspirasi adik-adik kelasnya untuk ikut dalam olimpiade tersebut. Yuk, jadikan kegiatan Olimpiade APBN sebagai wadah untuk belajar memahami pengelolaan keuangan negara sebagai bekal di masa depan.