INDIKATOR PENCAPAIAN VISI:

Berakhlak mulia dengan indikator:

  1. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
  2. Mengembangkan pendidikan karakter
  3. Memiliki rasa persaudaraan yang tinggi dengan sesama
  4. Mengimplentasikan ajaran agama dalam kehidupan sehari-hari
  5. Memiliki sikap toleransi
  6. Menjaga kelestarian lingkungan hidup

Berprestasi dengan indikator:

  1. Terwujudnya prestasi bidang akademik dan nonakademik
  2. Peringkat sekolah dalam pencapaian nilai UTBK
  3. Persentase lulusan yang melanjutkan ke Perguruan Tinggi sebesar 95%.
  4. Meningkatnya mutu pendidikan dari hasil Assessmen Nasional
  5. Meningkatnya kepercayaan masyarakat dan perguruan tinggi terhadap sekolah
  6. Meningkatnya kemampuan berkomunikasi dalam bahasa asing

Inovatif dengan indikator:

  1. Menghasilkan gagasan dan karya yang terbarukan
  2. Mampu menguasai dan memanfaatkan teknologi modern
  3. Terlaksananya gerakan sekolah menyenangkan berbasis IT
  4. Pengembangan pembelajaran terintegrasi dengan kemajuan teknologi

Berbudaya dengan indikator:

  1. Memiliki rasa handarbeni terhadap budaya yogyakarta
  2. Mengimplementasi filosofi Hamemayu Hayuning Bawana
  3. Memiliki sifat sawiji, greget, sengguh ora mingkuh
  4. Memiliki semangat golong gilig
  5. Mengakar pada kearifan budaya lokal, nasional, dan berwawasan global

Berwawasan Lingkungan dengan indikator:

  1. Memiliki budaya bersih dan peduli lingkungan
  2. Memiliki perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian pembelajaran terintegrasi dengan lingkungan
  3. Memiliki keterampilan pengelolaan dan pengolahan sampah organik dan anorganik
  4. Memiliki sarana dan prasarana yang ramah lingkungan
  5. Memiliki keterampilan mitigasi bencana

Misi SMAN 1 Sleman adalah :

  1. Melaksanakan kegiatan keagamaan secara rutin sesuai dengan agama dan keyakinannya masing-masing.
  2. Mengimplementasikan nilai-nilai imtaq dalam pembelajaran sehingga tercermin dalam perilaku sehari-hari.
  3. Melaksanakan pengembangan pendidikan karakter secara terintegrasi.
  4. Memiliki dan mengembangkan sarana ibadah untuk semua agama.
  5. Melaksanakan kegiatan sosial untuk menumbuhkan rasa solidaritas.
  6. Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan untuk meningkatkan kualitas sumber daya pendidik secara berkesinambungan
  7. Melakukan penelusuran minat dan bakat peserta didik
  8. Menyelenggarakan bimbingan KSN, O2SN, FLSNN, NSDC, LDBI dan KIR untuk mencapai prestasi tingkat nasional dan internasional.
  9. Menyelenggarakan bimbingan bidang nonakademik sampai tingkat nasional dan internasional.
  10. Menyelenggarakan gelar potensi karya inovasi, kewirausahaan, hasil pembelajaran, ekstrakurikuler, dan kegiatan peserta didik di luar program tersebut.
  11. Menyelenggarakan bimbingan dan try out UTBK
  12. Melaksanakan kegiatan pembelajaran berbasis literasi dan numerasi
  13. Mempublikasikan prestasi sekolah melalui berbagai media.
  14. Melaksanakan bimbingan bahasa asing
  15. Melaksanakan pembelajaran kolaboratif, pendekatan STEAM, dan pembelajaran berbasis proyek.
  16. Melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler KIR, jurnalistik, dan seni.
  17. Melaksanakan bimbingan robotik, blog, website, dan konten digital lainnya.
  18. Melaksanakan gerakan sekolah menyenangkan dengan menciptakan lingkungan yang positif baik fisik maupun nonfisik untuk berubah, berbagi, dan berkolaborasi.
  19. Melaksanakan gerakan sekolah menyenangkan sebagai wahana pengembangan kecerdasan berpikir kritis dan inovatif
  20. Menyelenggarakan kegiatan ekstrakurikuler karawitan, seni tari, dan budaya Yogyakarta lainnya.
  21. Menyelenggarakan pementasan budaya khas Yogyakarta.
  22. Menyelenggarakan MPLS, Latihan Dasar Kepemimpianan, dan Achievement Motivation Training (AMT) sebagai pembentukan sifat sawiji, greget, sengguh ora mingkuh, dan semangat golong gilig.
  23. Mengenakan pakaian adat gagrak Yogyakarta pada Kamis Pahing, hari keistimewaan Yogyakarta, dan peringatan hari besar nasional lainnya
  24. Melaksanakan upacara berbahasa jawa saat hari jadi Sleman dan Yogyakarta.
  25. Menyelenggarakan festival budaya Indonesia dan luar negeri.
  26. Menyelenggarakan Gerakan Literasi Sekolah (GLS)
  27. Melaksanakan program sekolah adiwiyata
  28. Membentuk kelompok petugas piket kebersihan kelas dan lingkungan.
  29. Menumbuhkan kebiasaan membuang sampah pada tempatnya.
  30. Menyusun perangkat pembelajaran yang terintegrasi dengan adiwiyata.
  31. Melaksanakan pembelajaran yang terintegrasi dengan lingkungan hidup.
  32. Melaksanakan pelatihan dan pendampingan pengelolaan dan pengolahan sampah organik dan anorganik
  33. Menyediakan tempat sampah yang sudah terpilah sesuai jenisnya.
  34. Menjalin kerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Bank Sampah setempat.
  35. Membentuk Satuan Tugas Siaga Bencana.
  36. Melaksanakan pelatihan dan simulasi siaga bencana.